Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - PSS Sleman berhasil menang tipis atas Persik Kediri pada pekan ketiga Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.
PSS Sleman melakoni laga ketiga di Grup C Piala Menpora 2021 menghadapi Persik Kediri.
Bertekad untuk menang, PSS Sleman tampil menyerang sejak awal laga.
Peluang emas pertama PSS Sleman datang dari situasi bola mati setelah Irfan Bachdim dilanggar di depan kotak penalti Persik.
Irfan Jaya ditunjuk untuk mengeksekusi tendangan bebas tersebut.
Baca Juga: Demi Target Naik Ke Liga 1, RANS Cilegon FC Boyong 2 Legenda Timnas Indonesia
Namun, tendangan Irfan Jaya belum tepat sasaran dan hanya membentur pagar hidup Persik.
Persik Kediri coba keluar dari tekanan dengan melakukan tekanan ketat ke para pemain PSS.
Keasyikan menyerang, Persik justru kecolongan di menit ke-9.
Melalui serangan balik, Irfan Jaya berhasil menusuk ke jantung pertahanan tim Macan Putih.
Irfan pun memberikan umpan kepada Nico Velez.
Dengan tenang, striker baru PSS itu melepaskan tendangan ke arah pojok gawang Pesik.
Unggul 1-0 membuat PSS mengendurkan tempo permainan.
10’ Tendangan kaki kiri Nico Velez membuka gol di pertandingan sore ini.PERSIK Kediri 0 vs 1 PS Sleman.Tonton selengkapnya di @vidio.#PialaMenpora2021#DukungDariRumah pic.twitter.com/D2UqzOewku
— Piala Menpora 2021 (@Liga1Match) April 1, 2021
Baca Juga: Kabar Baik untuk Persib Jelang Laga Pamungkas Grup D Piala Menpora 2021
Hingga akhir babak pertama, tak ada lagi gol yang tercipta dari kedua tim.
Memasuki babak kedua intensitas permainan kembali meningkat.
Petaka untuk Persik datang di menit ke-51 setelah Ahmad Agung diusir oleh wasit, Nendi Rohaendi.
Ahmad Agung mendapat kartu merah setelah menyikut Kim Jeffrey Kurniawan.
Kendati bermain dengan 10 pemain, Persik terus menekan PSS Sleman.
Jelang akhir laga, Persik mendapat eluang emas dari Antoni.
Sayang tendangan bebas Antoni masih membentur mistar gawang.
Skor 1-0 untuk keunggulan PSS Sleman pun berakhir hingga akhir laga.
Hasil ini mebuat PSS sementara berada di posisi kedua klasemen Grup C Piala Menpora 2021.
Sementara itu , Persik Kediri terjebak di posisi juru kunci.
SUSUNAN PEMAIN
PSS Sleman (4-3-3): Ady Satryo; Aaron Evans, A Guffron R, Maslac, Arthur Irawan; Kim Kurniawan, Sukarta, Irfan Bachdim; Nico Velez, Irfan Jaya, Arsyad.
Cadangan: Ega Rizky, Nirwanto, Fandry Imbiri, Samsula, Dendi A, Fitra RS, Misbakus, Jefri Kurniawan, O Chanigio, Derry Rachman.
Pelatih: Dejan Antonic.
Persik Kediri (3-5-2): Dikri Yusron: Danny S, Vava Mario, Andri Ibo;Ok Jhon, Ady Eko, Bayu Otto, Faris A, Ahmad Agung; Antony Putro, Bagaskara.
Cadangan: Fajar Setya, Aldo Claudio, M Sabillah, Herman Yoku, I Sanjaya, Sackie Doe, Ekasama, Jordan Zamorano, Hariyanto, Atcha Abdou.
Pelatih: Joko Susilo
Baca Juga: Jelang Persib vs Persiraja - Rawan Disalip Bali United, Robert Alberts Percaya Jebolan Timnas U-19