Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gairah PSS Sleman Singkirkan 3 Tim Sekaligus dari Piala Menpora 2021

By Unggul Tan Ngasorake, Senin, 5 April 2021 | 10:54 WIB
Starting XI PSS Sleman saat menghadapi Persela Lamongan di fase grup Piala Menpora 2021.

BOLANAS.COM - PSS Sleman berambisi untuk menyingkirkan tiga tim sekaligus dari Piala Menpora 2021 demi mengamankan satu tiket ke babak perempat final.

PSS Sleman akan menjalani laga hidup mati melawan Persebaya Surabaya pada Rabu (7/4/2021) mendatang.

Untuk mengamankan satu tiket ke babak perempat final, PSS Sleman dituntut untuk memenangkan laga tersebut.

Posisi PSS Sleman sendiri cukup genting di klasemen sementara Grup C Piala Menpora 2021.

PSS berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan raihan empat poin.

Baca Juga: Persib Ungkap Alasan Geoffrey Castillion Masih 'Menganggur' di Como 1907

Mereka hanya kalah head to head dari Madura United yang berada di peringkat kedua dengan raihan poin yang sama.

Sementara itu, PSS masih tertinggal tiga poin dari Persebaya yang berada di puncak klasemen.

Namun, posisi PSS Sleman sedikit berada di atas angin karena memiliki satu laga tersisa.

Menatap laga penting melawan Persebaya, PSS Sleman pun bertekad untuk meraih kemenangan.

Gelandang PSS Sleman, Wahyu Sukarta, berambisis membawa tim berjuluk Super Elang Jawa itu lolos ke babak selanjutnya.

"Persiapan kita lakukan seperti biasa, tapi saya dan teman-teman punya motivasi lebih karena alhamdulillah ada kesempatan untuk bisa melaju ke babak selanjutnya," kata Wahyu dikutip Bolanas dari laman resmi klub, Senin (5/4/2021).

Wahyu menyebut timnya sudah melakukan persiapan dengan baik untuk meredam agresifitas para pemain Persebaya.

Baca Juga: Patrich Wanggai 'Hilang' Usai Jadi Korban Rasis, Pelatih PSM Makassar Buka Suara

Selain itu Irfan Bachdim dkk juga berlatih memperbaiki finishing mereka.

"Inti dari latihan tadi juga ada reaksi untuk defend ketika lawan posession," tutur Wahyu.

"Dimana saat mereka salah kita bisa rebut, harus menyerang dan mencetak gol. Terakhir ada finishing," imbuhnya.

Selain PSS, Persela Lamongan dan Persik Kediri juga masih memiliki kans untuk lolos ke babak selanjutnya.

Kedua tim tersebut pun akan bertemu pada matchday terakhir Grup C Piala Menpora 2021.

Namun, keduanya dipastikan gugur apabila PSS Sleman berhasil meraih kemenangan atas Persebaya.

Jika lolos, PSS sendiri sudah dinanti oleh dua calon lawan yang berat.

Tim besutan Dejan Antonic itu kemungkinan akan melawan Persib Bandung atau Bali United di babak perempat final nanti.

Baca Juga: Gagal di Piala Menpora 2021, Eks Juru Taktik Persib Justru Masuk Nominasi Pelatih Terbaik Piala AFC

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P