Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pratama Arhan dan Fandi Eko Utomo merupakan pemain kunci PSIS di tiga laga fase grup.
Keduanya sama-sama mengoleksi dua gol meski tidak berposisi sebagai striker.
Pelatih PSM, Syamsuddin Batolla, menaruh kewaspadaan tinggi pada agresivitas gol PSIS.
Baca Juga: PSIS Sebenarnya Tak Kuat Main 3 Laga 9 Hari, Dragan Djukanovic Berikan Reward Istimewa
"Saya selalu instruksikan anak-anak kami bahwa kalian harus bermain disiplin, sabar, dan kerja keras, nah itu yang selalu saya tekankan pada pemain saya," ucap Syamsuddin.
PSM Makassar lolos ke perempat final sebagai runner-up Grup B dengan torehan lima poin.
PSM yang berisikan pemain lokal secara mengejutkan mampu membungkam Persija serta menahan imbang Bhayangkara Solo FC dan Borneo FC.