Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Kaesang Pangarep disebut sedang memburu Jordi Alba untuk didatangkan ke Persis Solo.
Pemilik Persis Solo, Kaesang Pangarep, membuat pernyataan mengejutkan terkait pemain incaran klubnya.
Persis Solo memang tengah memburu sejumlah pemain untuk mengarungi Liga 2 2021.
Sebelumnya, Kaesang Pangarep telah memboyong sejumlah nama besar seperti Assanur Rijal Torres, Marinus Wanewar, Irfan Jauhari, Beto Goncalves, hingga Kanu Helmiawan.
Baca Juga: Umumkan 11 Pemain Anyar, Persis Solo Diisi Lintas Generasi Timnas Indonesia
Lantas pada Selasa (27/4/2021) kemarin, Kaesang mencuit bahwa ia sedang mencari seorang bek sayap.
"Lagi cari bek sayap," tulis Kaesang di Twitter (27/4/2021).
Cuitan tersebut memantik reaksi warganet yang langsung merekomendasikan bek sayap seperti Arthur Irawan dan Henhen Herdiana.
Baca Juga: Pelatih Vietnam Ungkap Kekhawatiran Jelang Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia
Selang beberapa jam kemudian, Kaesang justru membocorkan nama bek sayap idaman.
Pemain tersebut adalah bek sayap Barcelona, Jordi Alba.
"Pengen rekrut Jordi Alba buat @persisofficial #JordiAlbaIsRed," tulis Kaesang (27/3/2021).
Tentu saja, unggahan tersebut tak berarti Persis sedang benar-benar mencoba mendatangkan Jordi Alba.
Pengen rekrut Jordi Alba buat @persisofficial #JordiAlbaIsRed
— Kaesang Pangarep (@kaesangp) April 27, 2021
Bek kiri timnas Spanyol tersebut sedang terikat di Barcelona hingga 2024.
Pelatih Persis, Eko Purjianto, telah menyatakan klub asuhannya sedang mencari komposisi pemain yang pas.
"Kita belum siap timnya, seleksi masih berjalan," ujar Eko kepada Tribun Solo (27/4/2021).
"Kita masih menunggu pemain datang untuk menempati komposisi," tandasnya.
Persis kemudian sungguh-sungguh mengumumkan sejumlah rekrutan terbaru pada hari itu, yang berjumlah lima pemain.
Lima pemain terbaru yang bergabung Persis adalah Reuben Silitonga, Asep Budi, Ganjar Mukti, Agus Nova, Rian Miziar, dan Marcell Januar.
Kelima pemain tersebut diumumkan bersama dengan tajuk "The Great Wall of Surakarta" lantaran berposisi sebagai pemain bertahan.
Kaesang Pangarep tak mengindikasikan pergerakan Persis di bursa transfer sudah berakhir.
Liga 2 2021 tampak akan semakin seru dengan kehadiran "klub sultan" seperti Persis Solo dan Rans Cilegon FC.