Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Liga 1 2021 disebut akan mengulangi format bubble di Piala Menpora 2021 serta terdapat pengurangan pemain asing.
Liga 1 2021 segera menjadi bahasan utama publik Indonesia setelah Piala Menpora 2021 usai.
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, langsung mengembuskan wacana format Liga 1 2021.
Pandemi Covid-19 yang masih melanda Indonesia dan dunia membuat sistem bubble seperti Piala Menpora 2021 kemungkinan besar akan kembali diterapkan.
Baca Juga: 9 Pemain Konsisten Dipanggil Shin Tae-yong di TC Timnas Indonesia Senior
"Namun nanti format kompetisinya tetap liga seperti biasa, home and away," ujar Lukita dikutip dari Antara (28/4/2021).
"Bedanya, Piala Menpora itu turnamen yang dibagi ke dalam empat grup, sementara Liga 1 tidak demikian," jelasnya.
Liga 1 2021 juga disebut akan dipusatkan di pulau Jawa.
Baca Juga: Dennis Wise Paparkan Kemajuan Pesat Garuda Select III usai 7 Kali Uji Coba
Nantinya, setiap tim akan memilih stadion kandang masing-masing, lantas diterapkan bubble yang membatasi gerak skuat klub bersangkutan.
"Itu juga mirip seperti Piala Menpora kemarin," lanjut Lukita.
Sementara itu, CEO Barito Putera sekaligus anggota Exco PSSI, Hasnuryadi Sulaiman, mengungkap terdapat rencana perubahan kuota pemain asing.
Saat ini, klub Liga 1 diperkenankan memiliki 3 pemain asing plus 1 pemain Asia.
"Menurut informasi akan ada perubahan, hanya dua pemain plus satu asia," ungkap Hasnur (28/4/2021).
"Belum (resmi), baru sakadar informasi saja, belum ada informasi resminya."
"Tapi kita tidak ingin kontrak pemain, nanti tiba-tiba peraturan berubah," tandasnya.
Barito Putera sendiri telah memiliki dua pemain asing, yakni Cassio de Jesus dan Aleksandar Rakic.
Sejumlah klub Liga 1 malah telah melengkapi kuota pemain asing, seperti Persija Jakarta.
Persija diperkuat tiga pemain asing dan satu pemain Asia di Piala Menpora 2021, meliputi Yann Motta, Marco Motta, Rohit Chand, dan Marko Simic.
Adapun Liga 1 musim mendatang disebut akan digelar lintas kalender, dengan rencana sepak mula pada 3 Juli 2021.
Baca Juga: Uncalled XI - Line-up Pemain Top Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong