Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Bos Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad, bertemu dengan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, pada Senin (3/5/2021).
Pada pertemuan tersebut Raffi Ahmad juga didampingi oleh petinggi Rans Cilegon FC lainnya, Ruddy Salim dan Roofi Ardian.
Maksud dari kedatangan Raffi Ahmad ke kantor PSSI sendiri adalah untuk meminta masukan kepada Mochamad Iriawan.
Kedatangan Raffi Ahmad pun disambut positif oleh Iriawan.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu memuji langkah Raffi Ahmad yang mengakuisisi klub Liga 2.
Baca Juga: Singkirkan Farshad Noor, Anak Didik Shin Tae-yong Bidik Satu Tempat di Tim Utama Persib
Menurut Iwan, Raffi telah menginspirasi banyak pihak.
"PSSI mengapresiasi Raffi Ahmad yang berani mengambil keputusan untuk mengakuisisi klub demi memajukan sepak bola Indonesia," kata Iwan dikutip dari laman resmi PSSI.
"Bahkan aksinya tersebut dapat menginspirasi banyak pihak untuk mengelola sepak bola Indonesia menjadi lebih baik," sambungnya.