Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Bhayangkara Solo FC menjadi klub terbaru yang menolak rencana Liga 1 2021 tanpa degradasi.
Rencana penghapusan Liga 1 2021 terus mendapat penolakan dari pihak klub.
PSSI memang berencana meneruskan kebijakan penghapusan degradasi pada Kongres, 29 Mei mendatang.
Plt Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, menyatakan kebijakan tersebut berasal dari pihak klub.
Baca Juga: Farshad Noor Ungkap Kontrak 'Aneh' Persib, Tiba-Tiba Berstatus Trial saat Jumpa Persija
"Exco PSSI mengakomodasi surat permohonan dari sebagian besar klub Liga 1 dan Liga 2 tentang permohonan kompetisi tanpa degradasi," ujar Yunus (7/5/2021).
"Exco PSSI sebatas memutuskan dalam rapat Exco tanggal 3 Mei 2021 untuk memasukkan agenda ini ke dalam kongres," tambahnya.
Belum juga diketok palu, sejumlah klub telah menyatakan penolakan.