Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Arema FC diterpa badai cedera setelah pelatih anyar Eduardo Almeida memberikan menu latihan keras jelang Liga 1 2021.
Arema FC mulai fokus mempersiapkan tim untuk menyambut Liga 1 2021.
Manajemen Arema FC tak ingin penampilan buruk di Piala Menpora berlanjut di Liga 1 2021.
Untuk itu, Arema FC mendatangkan pelatih anyar dari Portugal Eduardo Almeida yang sempat menangani Semen Padang.
Eduardo diresmikan oleh manajemen Arema FC pada 4 Mei 2021.
Belum satu bulan memimpin, latihan keras yang diterapkan oleh Eduardo Almeida sudah memakan korban.
Dilansir bolanas dari laman resmi Liga 1, total ada enam pemain Singo Edan yang terpaksa menepi dari lapangan sejak program latihan dimulai.
Enam pemain tersebut antara lain Aji Saka, Dendi Santoso, Bagas Adi Nugroho, Seiya da Costa, Didik Riyanto, dan Bramntio Ramadhan.
Adapun cedera yang dialami oleh para pemain tersebut beragam.
Mulai dari cedera ringan karena kurang siap melahap program latihan beruntun sampai benturan fisik di dalam lapangan.
Saat ini, keenam pemain tersebut sedang dalam pantauan intensif dokter tim Arema FC, Nanang Tri Wahyudi.
"Semua sedang dalam proses rehabilitasi cedera," ucap dokter Nanang.
Lima diantaranya dikabarkan telah bergabung dengan latihan yakni Dendi Santoso, Bagas Adi Nugroho, Seiya da Costa, Didik Riyanto, dan Bramntio Ramadhan.
Namun, mereka masih berlatih secara terpisah bersama dengan tim fisioterapis di pinggir lapangan untuk pengembalian kondisi.
Kemungkinan dalam beberapa hari kedepan kelimanya sudah bisa kembali bergabung ke tim untuk melanjutkan program latihan dari Eduardo Almeida.
"Masa rehabilitasi macam-macam tergantung cederanya. Paling lama Aji Saka," ujar dokter yang pernah mengenyam pendidikan di Universitat de Barcelona tersebut.
Seperti yang sudah disinggung, Aji Saka harus berisitirahat lebih lamakarena mengalami masalah pada lulut kirinya dalam sesi latihan perdana Kamis (20/5/2021).
Baca Juga: Soal Training camp Timnas Indonesia, Menpora Mulai Bidik Lokasi Bersama Ketum PSSI
Hingga kini, tim dokter Arema FC belum memberikan informasi lebih lanjut mengenai kondisi Aji Saka.
Akan tetapi, dapat dipastikan bahwa cedera yang dialami Aji Saka cukup berat.
Arema FC hanya memiliki waktu satu bulan untuk mengembalikan kondisi pemainnya sebelum Liga 1 dimulai Juli mendatang.