Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Temui PSSI, Federasi UEA Minta Maaf soal Insiden Salah Putar Lagu Kebangsaan

By Unggul Tan Ngasorake, Senin, 14 Juni 2021 | 20:39 WIB
Wakil Sekjen PSSI, Maaike Ira Puspita bertemu dengan perwakilan federasi sepak bola UEA

BOLANAS.COM - Federasi Sepak Bola Uni Emirat Arab (UAE FA) menggelar pertemuan dengan PSSI pada Minggu (13/6/2021).

Pada kesempatan tersebut, PSSI diwakili oleh Wakil Sekretaris Jenderal PSSI, Maaike Ira Puspita.

Maaike Ira Puspita disambut langsung oleh Sekjen UAE FA, Mohamed Abdullah Hazzam Al Dhaheri.

Kunjungan Maaike Ira Puspita sendiri dalam rangka mempererat hubungan antara PSSI dan UAE FA.

PSSI sendiri menyambut baik agenda pertemuan ini.

Baca Juga: Diminati Banyak Klub, Diego Michiels Ungkap Alasan Pilih Gabung Arema FC

Menurut Maaike Ira Puspita, ini adalah kesempatan bagus untuk PSSI menjalin kerjasama untuk pegembangan sepak bola.

"Kami sangat senang dapat melakukan pertemuan dengan UAE FA dan mereka menyambut baik PSSI," kata Maaike dikutip Bolanas dari laman resmi PSSI, Senin (14/6/2021).

"Ini merupakan kesempatan besar bagi kedua federasi untuk melakukan kerja sama pengembangan sepak bola," imbuhnya.