Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditinggal Teco, Tur Bali United Diwarnai Pemukulan hingga Hasil Miring

By Nungki Nugroho, Minggu, 20 Juni 2021 | 20:00 WIB
Pemain Persis Solo, Alberto Goncalves (kanan), berduel dengan gelandang Bali United, Brwa Nouri, dalam laga uji coba Rabu (16/6/2021).

Puluhan ribu komentar miring memadati akun Instagram resmi Leonard Tupamahu.

Tak lama berselang, Leo menyampaikan permohonan maaf lewat akun media sosial resmi Bali United.

"Saya memohon maaf kepada Delvin Rumbino dan juga keluarga besar. Saya juga ingin memohon maaf kepada pihak-pihak terkait atas tindakan dan perkataan saya yang mungkin kurang pantas," tutur Leonard Tupamahu.

Baca Juga: Lechia Gdansk Batasi Jumlah Pemain Asing, Peluang Kecil Egy Maulana Vikri Dikontrak Lagi?

"Apa yang saya lakukan tidak merepresentasikan Bali United yang cinta damai dan juga saya tidak menjadi contoh yang baik bagi persepakbolaan Indonesia. Semoga tali persaudaraan Bali United dan Persis Solo tetap terjaga," tambahnya.

Insiden tersebut membuat Leo dicoret dari laga uji coba Bali United.

Manajemen Bali United juga mengirim Leo kepada ahli psikolog untuk mendapat pembinaan mental.

Setelah ini Bali United masih akan bertanding di Piala Walikota Solo.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P