Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelumnya, Boaz tercatat pernah membela Borneo FC di Piala Presiden tahun 2015 dan 2018 lalu.
Keputusan Borneo FC untuk mendatangkan Boaz sendiri sebenarnya menimbulakan tanda tanya.
Pasalnya, saat ini lini depan tim berjuluk Pesut Etam itu sudah cukup padat.
Melansir dari transfermarkt.com, Borneo FC tercatat memiliki 11 pemain berposisi sebagai penyerang.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Saga Transfer Terjawab, Boaz Solossa Terima Pinangan Borneo FC
Manajer Borneo FC, Farid Abubakar, menyebut keputusan mendatangkan Boaz berdasarkan permintaan dari pelatih.
Farid mengatakan bahwa pelatih Borneo FC, Mario Gomez, menginginkan satu striker tambahan untuk musim ini.