Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, bicara mengenai kans timnya meraih gelar juara Liga 1 2021-2022.
Jelang bergulirnya Liga 1 2021-2022, Persib Bandung kembali menjadi salah satu unggulan untuk meraih gelar juara.
Persib Bandung sendiri sudah cukup lama puasa gelar
Terakhir kali Persib Bandung mengangkat trofi kompetisi adalah tahun 2014 lalu saat era Liga Super Indonesia (LSI).
Sejak memasuki era Liga 1, Persib belum pernah keluar sebagai juara.
Baca Juga: Cetak Brace di Derbi Kelantan, Winger Indonesia Samai Rekor Saddil Ramdani di Malaysia
Kondisi ini rupanya membuat Robert Rene Alberts merasa tertantang.
Robert menyebut target Persib musim ini adalah meraih gelar juara.
"Musim ini, target kami tinggi," kata Robert dikutip dari Kompas.com, Rabu (11/8/2021).
Pelatih asal Belanda itu kian percaya diri mengingat Persib musim ini memiliki skuad yang cukup menterang.
Persib memang cukup loyal dalam belanja pemain di awal musim ini.
Nama-nama top seperti Ezra Walian, dan Marc Klok berhasil didatangkan tim Maung Bandung.
"Kami menaruh target yang tinggi karena kami punya tim yang bagus," ujarnya.
Baca Juga: Aji Santoso Bicara Persaingan Ketat di Tim Utama Persebaya Surabaya
Robert menilai, komposisi timnya saat ini sudah sangat ideal untuk bersaing meraih gelar juara.
Meski dihuni banyak pemain bintang, Robert mengaku timnya masih tetap dalam situasi yang kondusif.
"Kami memiliki tim yang tangguh musim ini," ucap pelatih berusia 66 tahun itu.
"Kami memiliki persaingan yang sehat di setiap posisi dan ini tentunya bagus untuk masa depan," sambungnya.
Robert sendiri mengaku optimis dengan peluang Persib menjuarai Liga 1 musim ini.
"Kami punya kesempatan untuk menjadi yang terbaik dan berada di level teratas."
"Kami harus memastikan kami bisa menjadi tim yang terbaik di liga Indonesia musim ini," tandasnya.
Baca Juga: Tiru Klub Eropa, Presiden Arema FC Beri Kado Istimewa di Hari Ulang Tahun ke-34