Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Shin Tae-yong sendiri punya setumpuk tugas saat masa karantinanya berakhir.
Juru taktik berusia 52 tahun itu dijadwalkan akan menggelar pemusatan latihan (TC) timnas U-18 Indonesia dan senior.
PSSI pun berencana untuk menggelar rapat bersama Shin Tae-yong.
Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, mengatakan pihaknya menunggu road map terbaru dari Shin Tae-yong.
Baca Juga: PT LIB Dipanggil Menghadap Luhut Panjaitan, Kick Off Liga 1 Jalan Terus?
"Begitu selesai karantina, PSSI akan bertemu Shin Tae-yong," ujar Yunus Nusi dilansir dari laman resmi PSSI, Senin (16/8/2021).
Rencananya PSSI akan meminta Shin Tae-yong untuk melaporkan program baru untuk timnas Indonesia.