Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rencana Sistem Series Liga 1 2021, Enam Lokasi Jadi Venue 306 Pertandinan

By Nungki Nugroho, Sabtu, 21 Agustus 2021 | 16:56 WIB
Logo anyar Liga 1 2021/2022

BOLANAS.COM - Kompetisi Liga 1 2021 akan menerapkan sistem series sesuai dengan kesepakatan Kongres Biasa PSSI, Sabtu (29/5/2021) lalu.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah mendapatkan surat rekomendasi untuk menggelar Liga 1 2021.

Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 mengeluarkan surat rekomendasi untuk kompetisi Liga 1 2021 pada Rabu (18/8/2021).

Satgas Covid-19 telah menyampaikan persyaratan untuk menggelar Liga 1 kepada PT LIB.

Baca Juga: Singgung Izin Liga 1 2021, Polri: Kami Tidak Akan Mempersulit

Syarat pertama, seluruh pihak yang terlibat dengan kompetisi wajib menjalani tes antigen/PCR dan mendapatkan vaksin dosis kedua.

Satgas juga mewajibkan penerapan protokol kesehatan 3M (memaka masker, menjaga jarak minimal 1,5 meter, dan mencuci tangan dengan sabun/hand sanitizer).

Terakhir, pertandingan digelar tanpa penonton di ruangan stadion/tempat kegiatan dan dapat disiarkan atau disebarluaskan secara daring.