Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Syahrian Abimanyu Main Lebih Lama, Johor Darul Takzim Hampir Pasti Juara Liga Malaysia

By Najmul Ula, Minggu, 22 Agustus 2021 | 10:29 WIB
Syahrian Abimanyu mencatatkan debutnya bersama Johor Darul Takzim di Liga Super Malaysia 2021 saat menghadapi Sabah FC pada Minggu (8/8/2021).

BOLANAS.COM - Syahrian Abimanyu mendapat menit tampil lebih banyak dalam laga PJ City vs Johor Darul Takzim.

Pemain muda Indonesia, Syahrian Abimanyu, berpeluang langsung meraih trofi dalam karier singkatnya di Malaysia.

Syahrian Abimanyu tercatat baru bermain dalam dua laga bareng Johor Darul Takzim di putaran kedua Liga Malaysia 2021.

Penampilan terbaru Syahrian Abimanyu terjadi saat Johor Darul Takzim melawat ke Petaling Jaya City, Sabtu (22/8/2021) malam.

Baca Juga: Pernyataan Kontroversial Indra Sjafri, Pukulan Telak bagi Kevin Diks dan Sandy Walsh

Pada laga tadi malam, Syahrian Abimanyu masuk menggantikan Afiq Fazail saat laga memasuki menit ke-67.

Saat Abimanyu turun, JDT dalam keadaan unggul 1-0 berkat gol Bergson da Silva pada babak pertama.

Sepanjang 23 menit berlaga, Abimanyu tampak menyegarkan lini tengah JDT yang mulai kehilangan kontrol.

Baca Juga: Persija Jakarta Asah Ketajaman Lini Serang Jelang Liga 1 2021

Abi sempat melepas sejumlah umpan vertikal dan sekelebat mendapat peluang menembak, tetapi ia memilih menahannya lantaran jatuh di kaki kanan.

JDT pada akhirnya mengunci kemenangan 2-0 dan kini hampir pasti meraup titel Liga Super Malaysia.

Tim asuhan Benjamin Mora kini mengoleksi 48 poin dengan menyisakan tiga pertandingan lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by JOHOR DARUL TA’ZIM FC (@officialjohor)

Satu-satunya tim yang berpeluang menggusur JDT adalah Kedah FC, yang masih memiliki sisa enam pertandingan.

Kalaupun Kedah FC mampu menyapu bersih laga tersebut, mereka harus berharap JDT selalu kalah dan kehilangan selisih gol.

Kedah FC memiliki selisih gol +10, sedangkan JDT mencapai +36.

Dengan demikian, peluang JDT untuk menggapai trofi kedelapan beruntun Liga Super Malaysia bisa dibilang sudah sangat aman.

Sementara itu, pelatih Benjamin Mora menepati janji untuk memberi menit tampil lebih lama pada Abimanyu.

"Sebelum ini, Syahrian bergelut untuk mendapat tingkat kebugaran yang baik agar tampil malam ini," ujar Mora dua pekan lalu (9/8/2021).

"Dan dia beraksi dengan baik pada laga malam ini, bahkan nyetel dengan tipe permainan yang dikehendaki tim JDT," tandasnya.

Bukan tak mungkin eks gelandang Madura United itu mendapat debut starter saat JDT menjamu Pahang, Jumat (27/8/2021).

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Lepas Satu Tembakan, Ansan Greeners Terus Menukik

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P