Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Sebut FIFA Larang Pemain Pindah Negara, Satu Pemain Naturalisasi Beri Respons Keras

By Najmul Ula, Senin, 23 Agustus 2021 | 09:39 WIB
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, memberikan keterangan kepada awak media dalam rangka menyambut kedatangan timnas U-19 Indonesia dari Kroasia, 27 Oktober 2020.

BOLANAS.COM - Herman Dzumafo dan Diego Michiels melontarkan kritik pedas pada Indra Sjafri yang mengklaim FIFA melarang naturalisasi pemain.

Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, terus mendapat sorotan negatif usai memberi pernyataan kontroversial soal naturalisasi.

Indra Sjafri baru-baru ini mengklaim terdapat regulasi FIFA yang melarang program naturalisasi pemain.

Timnas Indonesia sendiri memang belakangan kerap memakai tenaga pemain asing, seperti Beto Goncalves dan Otavio Dutra.

Baca Juga: Kabar Persija - Marko Simic Umbar Ketajaman, Para Wonderkid Siap Naik Kelas

Indra Sjafri menjelaskan sikapnya yang menolak naturalisasi itu di kanal Youtube Caknun.com.

"Kembali lagi (soal) naturalisasi, FIFA ndak membolehkan perpindahan kewarganegaraan untuk kepentingan sepak bola," ujar Indra (14/8/2021).

"Karena FIFA itu memerintahkan semua federasi, aktifkan pembinaan," tambahnya.

Baca Juga: Berita Transfer - Arema FC Lengkapi Kuota Pemain Asing di Liga 1 2021