Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Winger Borneo FC, Terens Puhiri, dinilai layak untuk mendapatkan panggilan timnas Indonesia.
Penampilan Terens Puhiri bersama Borneo FC cukup mengesankan di awal kompetisi Liga 1 2021.
Terens Puhiri sukses mencetak satu gol untuk Borneo FC pada laga kontra Persebaya Surabaya.
Pada laga tersebut, Terens Puhiri beberapa kali merepotkan pertahanan Persebaya dengan kecepatannya.
Baca Juga: Kinerja Kiper Timnas Tuai Kritikan, Persebaya Datangkan Wajah Baru
Borneo FC akhirnya sukses meraih kemenangan besar 3-1 atas Persebaya di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Sabtu (4/9/2021).
Pelatih Borneo FC, Mario Gomez, memuji penampilan Terens Puhiri yang bermain hingga menit ke-72 pada laga tersebut.
Gomez menyayangkan potensi yang dimiliki Terens Puhiri tidak dimanfaatkan dengan baik.
Juru taktik asal Argentina itu bertanya-tanya mengapa timnas Indonesia tak memanggil pemain seperti Terens Puhiri.
"Mereka bermain bagus meski tidak setiap pertandingan."
"Saya kadang bertanya kenapa Terrens tidak bermain untuk timnas, itu juga jadi pertanyaan untuk saya," ucap Gomez.
Baca Juga: Tinggalkan Persija, Marc Klok Ungkap Rahasia Langsung Nyetel dengan Persib
Menurut Gomez, Terens Puhiri layak dipanggil timnas Indonesia sejak era kepelatihan Simon McMenemy 2019 lalu.
"Tidak hanya soal performa, pada tahun 2019 kenapa Terrens tidak masuk timnas, dia masih muda, dia akan akan berkembang," imbuhnya.
Mario Gomez berharap apa yang ditunjukkan Terens Puhiri bisa membantunya mendapat kesempatan bergabung timnas Indonesia.
"Mudah-mudahan mungkin dia akan dipanggil oleh pelatih timnas," harap Gomez.
Terens Puhiri sendiri memang belum merasakan debut bersama timnas senior Indonesia di ajang internasional.
Ia hanya sempat memperkuat timnas U-16 dan U-19 Indonesia saat masih muda.
Winger berusia 25 tahun itu hanya beberapa kali mengikuti training camp timnas senior Indonesia.
Di era kepelatihan Shin Tae-yong, Terens Puhiri juga tak masuk dalam skuad timnas Indonesia.
Baca Juga: Pelatih Persib Soroti Pertahanan Persita Jelang Duel di Liga 1 2021
Padahal Shin Tae-yong menginginkan pemain yang memiliki kecepatan seperti Kushedya Hari Yudo.
Potensi tersebut juga terdapat dalam permainan yang dipertontonkan oleh Terens Puhiri.
Gelaran Liga 1 bisa menjadi kesempatan untuk Terens Puhiri membuktikan kemampuannya.
Terens Puhiri dkk hari ini akan menghadapi Persik Kediri dalam lanjutan Liga 1 2021.
Duel antara Persik dan Borneo FC berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat (18/9/2021).