Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Pada 2019 kami pernah mengalami hal serupa. Di awal terseok-seok dan akhirnya bisa bangkit lagi." "Ini masih dua game awal dan harus segera bangkit," tutur Simic dikutip Bolanas dari laman resmi Liga 1.
Periode kurang apik yang dimaksud Simic adalah dalam empat pertandingan awal Liga 1 2019.
Baca Juga: Singgung Kekuatan Bali United, Wonderkid Persib Ungkit Pertemuan di Piala Menpora
Kala itu Persija hanya mampu meraih dua poin dari dua kali imbang dan dua kali kalah.
Setelah itu skuad Macan Kemayoran mampu meraih dua kemenangan beruntun.
Sementara itu, bek naturalisasi asal Brasil, Otavio Dutra, masih sangat percaya diri dengan performa tim di bawah besutan pelatih Angelo Alessio.
"Pelatih Angelo itu pelatih yang bagus. Dia memiliki taktik luar biasa dengan melihat latihan beliau saat ini."
"Saya berharap semua pemain bisa bantu dia agar bisa bagus ke depannya," kata Dutra.
Setelah ini, Persija akan menghadapi Persipura Jayapura pada pekan ketiga Liga 1, Minggu (19/9/2021).
Ini menjadi kesempatan bagi Persija untuk meraih tiga poin perdana.
Pasalnya, Persipura tengah terpuruk usai menelan dua kekalahan beruntun dari Persita Tangerang dan Persela Lamongan.