Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Dengan hasil laga semalam, jajaran direksi langsung tegas memberi reaksi mengingatkan kepada pelatih dan pemain untuk segera evaluasi total serta intropeksi," tutur Sudarmaji.
Manajemen Arema FC pun tak segan untuk mendepak Eduardo Almedia dari kursi pelatih.
Oleh karena itu, manajemen Arema FC berharap pelatih asal Portugal itu bisa segera evaluasi.
"Kami mengingatkan lagi jika kualitasnya menurun dan hasilnya tidak sesuai target, maka akan disiapkan langkah tegas untuk menyelamatkan tim," ungkap Sudarmaji.
"Apa langkah tegasnya? Yang terburuk bisa saja berujung pada permohonan untuk mundur atau pemecatan."
"Tujuannya agar tim ini segera on the track serta meraih poin maksimal," pungkasnya.
Arema FC sendiri akan menghadapi laga yang cukup berat di pekan keempat Liga 1 2021/2022.
Tim Singo Edan dijadwalkan akan menghadapi pemuncak klasemen sementara, PSIS Semarang pada Sabtu (25/9/2021).
Baca Juga: Dapat Dispensasi, Persib Tetap Bisa Mainkan 5 Pemainnya Meski Sedang Dipanggil Timnas Indonesia