Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Yanto Basna mengunjungi hotel timnas Indonesia di Thailand untuk bertemu Shin Tae-yong, Ramai Rumakiek, dan Ricky Kambuaya.
Bek tengah asal Papua, Yanto Basna, menyempatkan diri mendukung secara langsung tim nasional Indonesia.
Skuat timnas Indonesia saat ini memang tengah berada di "kandang" Yanto Basna, yaitu di Thailand.
Yanto Basna sendiri telah merumput di Liga Thailand sejak 2018, dan kini memperkuat PT Prachuap di Thai League 1.
Baca Juga: Bentrok Agenda Timnas Indonesia versus Klub, Persebaya Tiru Langkah FK Senica?
Yanto Basna merupakan bek utama timnas Indonesia di era Simon McMenemy, dengan bermain di empat dari lima laga tim Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2022 sepanjang 2019 silam.
Bek kelahiran 12 Juni 1995 tersebut sempat masuk dalam skuat timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022, Juni silam.
Namun, ia disebut mengalami kendala komunikasi saat tengah berada di Papua sehingga terpaksa dicoret.
Baca Juga: Tak Seperti Persebaya, Robert Alberts Tak Masalah Pemain Persib Dipanggil Timnas Indonesia
Basna sejatinya menjadi kandidat kuat untuk membela timnas Indonesia dalam laga kontra Taiwan, tetapi ia sedang dibebat cedera lutut.
Kini, Basna yang berdomisili di Thailand tak lupa mengunjungi timnas Indonesia di Buriram.
Melalui Facebook pribadinya, Basna memamerkan momen berjumpa pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
"Senang bisa bertemu dengan Coach Shin dan kakak Yoo Jae Hoon, semoga di lain kesempatan bisa bekerja sama," tulis Basna (10/10/2021).
Selain itu, Basna juga berkesempatan memberi wejangan pada duo Papua, yaitu Ramai Rumakiek dan Ricky Kambuaya.
Ramai Rumakiek dan Ricky Kambuaya bermain sebagai starter pada leg pertama timnas Indonesia vs Taiwan, Kamis (7/10/2021).
"Di kesempatan yang sama sekalian kunjungi adekku berdua, langkah awal yang baik," tulis Basna.
"Kalau Tuhan sayang, di tahun-tahun yang akan datang bisa terbang berkarier di luar (negeri) lagi, tetap fokus dan konsisten."
Yanto Basna belum bermain bagi PT Prachuap di Thai League 2021/22 karena cedera lutut.
Ia menjalani operasi lutut dua pekan lalu dan diprediksi memerlukan empat pekan untuk pemulihan.
Baca Juga: BREAKING NEWS - PSSI Umumkan Kick Off Kompetisi EPA Liga 1 U-16 dan U-18