Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Shin Tae-yong mengeluhkan mundurnya China dan Brunei yang membuat timnas Indonesia U-23 harus menghadapi Australia.
Pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae-yong, mengabarkan kondisi terkini tim Garuda di Tajikistan.
Skuat timnas Indonesia saat ini tengah berada di Tajikistan untuk menjalani Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Di Tajikistan, timnas Indonesia U-23 bakal menghadapi Australia dalam dua leg pada 27 dan 30 Oktober mendatang.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Suporter Ungkap Ibu Arthur Irawan Adalah Pemilih Saham Mayoritas PSS Sleman
Situasi tersebut terjadi lantaran dua tim lain di Grup G, yaitu China dan Brunei Darussalam, memilih mundur atas alasan pandemi Covid-19.
Alhasil, Indonesia mutlak perlu mengatasi Australia lantaran hanya juara grup yang mendapatkan tiket otomatis ke Piala Asia U-23 2022.
Kubu Australia dikabarkan sedang melakoni pemusatan latihan di Uni Emirat Arab.
Baca Juga: Mampir di Turki, Shin Tae-yong dan Asnawi Mangkualam Pamer Gaya Cakar Garuda