Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Shot Berbuah Dua Gol, Shin Tae-yong Tegaskan Indonesia Bisa Atasi Australia Jika Tidak Takut Duluan

By Najmul Ula, Rabu, 27 Oktober 2021 | 14:21 WIB
Pemain timnas U-23 Indonesia, Witan Sulaeman, berjibaku dengan pemain timnas U-23 Australia dalam Kualifikasi Piala Asia U-23 2022, Selasa (26/10/2021).

Setelah sempat memperkecil kedudukan lewat Witan Sulaeman, Australia kembali menjauh berkat aksi individu Jacob Italiano.

Taufik Hidayat mengubah skor menjadi lebih bermartabat 2-3 dengan sontekan menyambut bola voli Asnawi Mangkualam.

Dua gol dari Witan dan Taufik di atas berasal dari dua tembakan tepat sasaran yang dilakukan Indonesia sepanjang laga.

Dalam kacamata positif, itu berarti Indonesia dapat membobol Australia dengan mentalitas yang tepat.

Mentalitas tersebut disorot oleh Shin Tae-yong usai pertandingan.

Shin Tae-yong merasa pemain Indonesia merasa kalah sebelum bertanding melihat postur para bocah Australia.

"Padahal pemain kita mempunyai kemampuan baik," sesal Shin (26/10/2021).

"Tapi karena takut duluan, jadinya tidak bisa menunjukkan performa yang baik."