Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia U-23 Harus Kalahkan Australia, Malaysia di Atas Angin dan Diuntungkan Regulasi AFC

By Najmul Ula, Kamis, 28 Oktober 2021 | 19:20 WIB
Ekspresi kekecewaan bek timnas U-23 Indonesia, Alfreanda Dewangga, usai Australia mencetak gol

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia U-23 mengalami nasib berbeda dengan Malaysia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Tim nasional Indonesia U-23 memiliki tugas maha berat di leg kedua Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Timnas Indonesia U-23 harus membalikkan kedudukan 1-2 dari Australia dalam laga leg kedua, Jumat (29/10/2021) besok.

Pelatih timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, meyakini anak asuhnya dapat mengalahkan Australia dengan mentalitas tepat.

Baca Juga: Drawing Piala Asia Wanita 2022 - Indonesia Hadapi Sam Kerr, Striker Australia Top Scorer Liga Inggris

Shin Tae-yong menyatakan kunci bagi Indonesia untuk mengandaskan Australia adalah tidak kalah sebelum bertanding.

"Pemain kita mempunyai kemampuan yang baik," ucap Shin usai laga leg pertama (26/10/2021).

"Tapi karena takut duluan, jadinya tidak bisa menunjukkan performa yang baik," tambahnya.

Baca Juga: Vietnam dan Malaysia Kompak Menang, Timnas U-23 Indonesia Terancam Gugur di Tangan Australia