Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Persita Tangerang berhasil meraih kemenangan atas Madura United di pekan kesebelas Liga1 2021/2022 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (6/11/2021).
Persita Tangerang sukses meraih tiga poin saat berhadapan dengan Madura United di pekan kesebelas Liga 1 2021/2022.
Persita Tangerang berhasil menang dengan skor tipis 2-1
Gol tunggal Madura United diciptakan oleh sang striker, Rafael Silva pada menit ke-5
Sementara itu, gol balasan dari Persita Tangerang datang dari Hardianto (47') dan Herwin Tri (90+1').
Sama-sama ingin meraih kemenangan, baik Persita Tangerang maupun Madura United menampilkan permainan menyerang sejak menit pertama.
Baca Juga: PSIS Makin Tenggelam Dibungkam Borneo FC, Bruno Silva Marah dan Tak Salami Pelatih Usai Diganti
???? GOL! @MaduraUnitedFC.Sundulan Rafael Silva membuka keunggulan Laskar Sappe Kerrab ????Madura United FC 1-0 PERSITA.#BRILiga1 #BangkitBersama #DukungDariRumah pic.twitter.com/X1qshe7dcx
— BRI Liga 1 (@Liga1Match) November 6, 2021
Madura United berhasil unggul cepat melalui Rafael Silva saat babak pertama baru berjalan lima menit.
Berawal dari sepak pojok yang dilepaskan oleh Bayu Gatra ke arah tiang jauh Persita, bola yang disambut Fachrudin langsung kembali diarahkan ke tengah kotak penalti.
Rafael Silva pun langsung menyambar umpan dari Fachrudin tersebut dan membawa Madura United unggul 1-0.