Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-18 Indonesia Menang Lebih Cepat, Shin Tae-yong Kecewa Alanyaspor U-18 Tak Mau Lanjutkan Pertandingan

By Unggul Tan Ngasorake, Kamis, 25 November 2021 | 09:13 WIB
Para pemain timnas U-18 Indonesia merayakan gol Ricky Pratama ke gawang Alanyaspor U-18 dalam laga uji coba, Rabu (24/11/2021).

BOLANAS.COM - Laga uji coba timnas U-18 Indonesia melawan Alanyaspor U-18 harus berakhir lebih cepat karena cuaca buruk.

Timnas U-18 Indonesia kembali menjalani laga uji coba di Turki.

Di uji coba kedua kali ini timnas U-18 Indonesia harus berhadapan dengan Alanyaspor U-18 pada Rabu (24/11/2021).

Bertanding di Limak Football Complex, Antalya, Turki, timnas U-18 Indonesia berhasil memetik kemenangan dengan skor 4-0.

Timnas U-18 Indonesia berhasil unggul cepat melalui Ronaldo Kwateh saat laga baru berjalan satu menit.

Baca Juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Myanmar - Tanpa Egy dan Elkan Baggot, Garuda Bisa Apa?

Hanya berselang empat menit, timnas U-18 Indonesia menggandakan keunggulan melalui Ricky Pratama.

Keunggulan timnas U-18 Indonesia bertambah jadi 3-0 setelah pemain lawan melakukan gol bunuh diri.

Ronaldo Kwateh menutup pesat gol timnas U-18 Indonesia pada menit ke-18.