Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah dari Arema FC, Persib Gagal Kudeta Bhayangkara FC dan Turun Satu Strip di Klasemen Liga 1 2021

By Nungki Nugroho, Minggu, 28 November 2021 | 22:36 WIB
Striker Persib Bandung, Wander Luiz, meluapkan kekecewaan usai gagal mengoptimalkan peluang pada laga kontra Arema FC di Liga 1 2021.

BOLANAS.COM - Persib Bandung kalah tipis 0-1 dari Arema FC pada pekan ke-14 Liga 1 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (28/11/2021).

Persib Bandung gagal mendapatkan poin pada laga melawan Arema FC dalam lanjutan seri ketiga Liga 1 2021.

Persib dipaksa menyerah 0-1 dari Arema FC lewat gol dari Dendi Santoso (17').

Persib memang tampak tidak tampil optimal karena kehilangan tiga pilar kunci.

Baca Juga: Tanpa 3 Pilar Kunci, Persib Tertinggal dari Arema FC di Babak Pertama

Maung Bandung tak bisa menurunkan Victor Igbonefo, Nick Kuipers, dan Mohammed Rashid.

Igbonefo dan Rashid mendapat panggilan tim nasional.

Sedangkan Nick Kuipers menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Pada babak pertama, terlihat Arema FC tampil lebih dominan dengan mencatatkan beberapa peluang.

Dimulai dari tendangan Bagas Adi Nugroho yang masih bisa diamankan Teja Paku Alam pada menit ke-9.

Kemudian dua sundulan Carlos Fortes yang melambung di atas gawang Persib.

Upaya Arema FC membuahkan hasil pada menit ke-17 lewat tekanan di sisi kanan pertahanan Persib.

Baca Juga: Tiang Gawang Jadi Penyelamat Persik, Persebaya Gagal Pepet Arema FC usai Bermain Imbang

Muhammad Rafli mengirim umpan ke kotak penalti untuk kemudian dikonversi menjadi gol oleh Dendi Santoso.

Persib mencoba membalas dengan peluang yang dicatatkan oleh Wander Luiz dan Febri Hariyadi.

Namun, kiper Arema FC Adilson Maringa masih sigap dalam menghalau tekanan dari skuad Maung Bandung.

Skor 1-0 untukk keunggulan Arema FC atas Persib menutup babak pertama.

Pada babak kedua, perubahan dilakukan coach Robert Rene Alberts dengan menarik keluar Geoffrey Castillion, Zalnando, dan Febri Hariyadi.

Marc Klok mengancam lewat tendangan bebas yang masih bisa ditepis Adilson Maringa pada menit ke-66.

Beckham Putra terjatuh di kotak penalti Arema FC usai ditekel Sergio Silva pada menit ke-68.

Baca Juga: Tumbang dari Madura United, Barito Putera Kian Dekat dengan Zona Degradasi

Namun wasit Totok Fitriyanto yang memimpin jalannya pertandingan tak memberi menganggap itu sebagai penalti untuk Persib.

Pada menit ke-78, Arema FC mengancam lewat sontekan Muhammad Rafli masih membentur tiang gawang Persib.

Lima menit kemudian giliran tembakan Tito yang masih terlalu lemah bagi sehingga bisa diamankan Teja Paku Alam.

Maung Bandung berbalik menekan lewat tendangan Marc Klok yang juga bisa ditangkap oleh Adilson Maringa.

Tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak kedua.

Skor 1-0 untuk kemenangan Arema FC atas Persib menjadi hasil akhir pertandingan.

Dengan hasil ini, maka Persib dipastikan gagal menggeser Bhayangkara FC di puncak klasemen Liga 1 2021.

Maung Bandung justru turun ke peringkat ketiga digeser oleh Arema FC yang kini mengumpulkan 29 poin.

Sementara Persib mengumpulkan 28 poin, selisih dua angka dari Bhayangkara FC yang bertahan di puncak.

Susunan Pemain:

Persib Bandung (4-4-2): 14-Teja Paku Alam; 22-Supardi Nasir, 16-Achmad Jufriyanto, 4-Bayu M Fiqri, 27-Zalnando; 13-Febri Hariyadi, 23-Marc Klok, 11-Dendi Kusnandar, 10-Esteban Vizcarra; 9-Wander Luiz, 20-Geoffrey Castillion.

Pelatih: Robert Alberts.

Arema FC (4-3-3): 90-Adilson Maringa; 12-Rizky Dwi Febrianto, 5-Bagas Adi Nugroho, 4-Sergio Silva, 87-Johan Ahmat Alfarizi; 14-Jayus Hariono, 8-Renshi Yamaguchi, 41-Dendi Santoso; 16-Ridwan Tawainela, 9-Carlos Fortes, 10-M Rafli.

Pelatih: Eduardo Almeida.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P