Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Elkan Baggott Belum Punya Nilai Pasar, Terlalu Cepat Naik ke Timnas Senior?

By Najmul Ula, Kamis, 2 Desember 2021 | 13:54 WIB
Elkan Baggott nampak ikut serta dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021.

Kondisi itu tampak mengherankan lantaran Elkan Baggott bisa dibilang sebagai salah satu bek terbaik Indonesia.

Selain itu, status sebagai produk akademi Ipswich Town juga seharusnya membuat sang bek jangkung memiliki nilai pasar cukup mahal.

Saat ini, pemain "termahal" di skuat Indonesia adalah Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners) yang berharga Rp6,08 miliar.

Di bawah Asnawi, terdapat Evan Dimas dan Ezra Walian yang disebut memiliki nilai pasar Rp5,65 miliar.

Elkan kemungkinan belum mempunyai "harga" lantaran masih berstatus pemain junior Ipswich Town dan belum pernah mencatatkan caps di Liga Inggris.

Elkan juga bakal menorehkan catatan unik sebagai pemain yang belum pernah merumput di laga resmi bersama Ipswich Town, tetapi sudah menembus timnas Indonesia.

Meski begitu, Elkan disebut sempat ditawar oleh sejumlah klub Premier League pada bursa transfer Januari silam.

Saat itu, West Ham dan Leeds United diminta membayar biaya transfer 150 ribu pounds atau Rp2,86 miliar.