Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Efek Shin Tae-yong, Stasiun Televisi Korea Selatan Beli Hak Siar Pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 8 Desember 2021 | 13:02 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, nampak sedang memantau para pemainnya dalam pemusatan latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021.

BOLANAS.COM - Stasiun televisi Korea Selatan, SBS, dikabarkan akan menyiarkan seluruh pertandingan timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Gelaran Piala AFF 2020 tampaknya telah menjadi perbincangan hangat di Korea Selatan.

Hal ini tidak terlepas dari adanya dua pelatih asal Korea Selatan yang berpartisipasi di Piala AFF 2020.

Seperti diketahui, saat ini timnas Indonesia ditangani oleh Shin Tae-yong.

Sementara itu, timnas Vietnam ditukangi oleh Park Hang-seo.

Baca Juga: Persija Libas PSM Makassar, Angelo Alessio Sempat Marah-marah di Ruang Ganti

Bagi Park Hang-seo ini adalah kali kedua dirinya memimpin Vietnam di Piala AFF.

Sedangkan Piala AFF kali ini adalah yang pertama untuk Shin Tae-yong bersama timnas Indonesia.

Shin Tae-yong sendiri resmi ditunjuk sebagai pelatih timnas Indonesia pada Desember 2019 lalu.