Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Piala AFF 2020 - Indonesia Kuasai Takhta Grup B dan Tantang Singapura di Semifinal

By Nungki Nugroho, Minggu, 19 Desember 2021 | 21:29 WIB
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Kamboja di Piala AFF 2020.

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia sukses menjadi pemuncak klasemen Grup B Piala AFF 2020 usai menaklukkan Malaysia pada laga terakhir, Minggu (19/12/12/2021).

Timnas Indonesia berhasil mengunci posisi puncak klasemen Grup B Piala AFF 2020 dengan torehan 10 poin.

Pada laga terakhir, timnas Indonesia menang telak 4-1 atas Harimau Malaya di Stadion Nasional, Singapura, Minggu (19/12/2021).

Empat gol timnas Indonesia ke gawang Malaysia dicetak oleh Pratama Arhan (50'), Elkan Baggott (82'), dan Irfan Jaya (36' dan 43').

Baca Juga: Shin Tae-yong Ngamuk Tak Diberi Penalti, Indonesia Ungguli Malaysia di Babak I

Sedangkan satu gol Malaysia dicetak oleh Kogileswaran Raj pada menit ke-13. 

Selisih kemenangan tiga gol yang dibuat Evan Dimas dkk membuat timnas Indonesia kokoh di puncak klasemen Grup B Piala AFF 2020.

Indonesia unggul produktivitas gol atas Vietnam yang pada saat bersamaan menang 4-0 atas Kamboja.