Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perubahan jumlah bek itu berguna untuk mematikan serangan Malaysia yang memang tampil menyerang untuk membalikkan skor.
Dasar sedang terpuruk, Malaysia justru kecolongan tembakan roket Pratama Arhan pada awal babak kedua.
Alhasil, Indonesia tinggal menunggu di belakang untuk menyerap bola serangan Malaysia, sembari mengintip peluang menambah gol.
Gol tambahan itu datang pada menit ke-82 berkat postur menjulang Elkan.
Bek Ipswich Town itu menancapkan paku terakhir untuk peti mati Malaysia saat melompat di antara para pemain lawan untuk mencetak gol keempat Indonesia.
Elkan, yang bertinggi 196 cm, menanduk bola untuk mengirim Indonesia ke puncak klasemen Grup B.
Shin Tae-yong patut berbangga lantaran bek yang ia masukkan untuk mengamankan pertahanan justru berakhir sebagai pahlawan skor besar.