Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Alih-alih menyamakan kedudukan, timnas Indonesia justru kembali kebobolan oleh gol kedua Chanathip Songkrasin.
Melalui skema serangan balik, Thailand menggandakan keunggulan lewat sontekan Chanathip Songkrasin.
Kali ini Songkrasin meneruskan umpan dari Supachok yang berhasil mengelabuhi Elkan Baggott.
Baca Juga: Hasil Drawing Piala AFF U-23 2022 - Terhindar dari Grup Neraka, Timnas Indonesia Jumpa Malaysia
Tendangan mendatar Chanathip Songkrasin melewati tiga bek Indonesia sebelum meluncur ke gawang Thailand pada menit ke-52.
Ini menjadi gol keempat Chanathip selama memperkuat Thailand di Piala AFF 2020.
Ia berhasil menyamai rekan setimnya Teerasil Dangda yang menjadi top scorer sementara Piala AFF 2020.
Pada menit ke-61, timnas Indonesia nyaris mencetak gol melalui Irfan Jaya andai sontekannya tak diblok oleh kiper Thailand.