Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri pulang ke Indonesia meski Lechia Gdansk dan FK Senica akan segera bertanding.
Wonderkid tim nasional Indonesia, Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri, rupanya ikut rombongan tim Garuda yang pulang ke Tanah Air usai Piala AFF 2020.
Skuat timnas Indonesia mendarat di Tanah Air pada Minggu (2/1/2022) dengan membawa pulang raihan runner-up Piala AFF 2020.
Tak ada penampakan Elkan Baggott pada rombongan timnas Indonesia tersebut, lantaran ia memilih terbang ke Inggris.
Baca Juga: Ranking FIFA Timnas Indonesia Melejit, Kemenangan atas Malaysia Jadi Pendongkrak Terbesar
Elkan Baggott diharuskan segera bergabung klubnya, Ipswich Town, yang tidak mendapat libur musim dingin di Liga Inggris.
Sementara itu, para pemain Indonesia yang merumput di luar negeri tampak ikut pula dalam rombongan yang dikarantina di Hotel Sultan, Jakarta.
Asnawi Mangkualam yang bermain di Ansan Greeners (Korea Selatan) terpantau mengunggah story dari kamar hotel.
Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia Mulai Dilirik Klub Luar Negeri usai Piala AFF, Ini Komentar Shin Tae-yong
Kepulangan Asnawi bisa dimaklumi mengingat kompetisi K-League 2 tengah memasuki libur akhir musim.
Belum diketahui pula apakah pihak Ansan Greeners telah memperpanjang kontrak Asnawi.
Situasi berbeda menyelimuti dua pemain yang merumput di Eropa, Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri.
Klub Witan Sulaeman, Lechia Gdansk, akan bertanding melawan Botosani di ajang Lechia Gdansk, 14 Januari mendatang.
Begitu pula klub Egy Maulana Vikri, FK Senica, yang bakal turun gelanggang di ajang Tipsport Liga menghadapi Spartak Trnava pada 10 Januari.
Dengan demikian, Witan dan Egy sejatinya memiliki kewajiban kembali ke Eropa untuk memperkuat klub.
Namun, dengan keberadaan Witan dan Egy di Indonesia, dua pemain itu harus menjalani paling tidak 10 hari di kamar hotel.
"Setelah ini tentunya akan menyesuaikan apa yang diterapkan pemerintah yaitu karantina," ujar ketua umum PSSI Mohamad Iriawan (2/1/2022).
"Saya tidak tahu berapa hari, kalau tidak salah 10 hari karantina," tandasnya.
Witan belum mencicipi debut di tim senior Lechia Gdansk, sedangkan Egy telah menjadi langganan starter di FK Senica.
Baca Juga: Tak Ada Istirahat bagi Ricky Kambuaya Dkk, Liga 1 Bergulir Empat Hari Setelah Thailand Vs Indonesia