Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan di Korea Selatan, Pratama Arhan Ungkap Klub Luar Negeri Tujuannya

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 12 Januari 2022 | 14:50 WIB
Pratama Arhan nampak turut ikut dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Lapangan B, Senayan, Jakarta, 9 November 2021.

BOLANAS.COM - Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, buka suara terkait rumor akan segera berkarier di luar negeri dalam waktu dekat.

Pratama Arhan memang sedang menjadi komoditi panas di bursa transfer.

Hal ini tak terlepas dari penampilan apik Pratama Arhan bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Pratama Arhan sendiri berhasil membawa pulang penghargaan pemain muda terbaik Piala AFF 2020.

Kini nama Pratama Arhan pun dikabarkan masuk radar sejumlah klub Korea Selatan.

Baca Juga: Beda Pendapat dengan Ketum PSSI, Shin Tae-yong Tegaskan Tak akan Panggil Pemain Luar Negeri untuk Piala AFF U-23 2022

Daejeon Hana disebut-sebut menjadi tim paling berminat mendatangkan Pratam Arhan.

Pratama Arhan sendiri mengaku memang berniat melanjutkan kariernya di luar negeri.

"Iya saya sendiri ingin melanjutkan karier sepak bola keluar (negeri)," kata Arhan dikutip dari Kompas TV.

Namun, pemain PSIS Semarang itu belum ingin berbicara banyak mengenai hal tersebut.