Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marselino Ferdinan Sekali Lagi Menggila bareng Persebaya, Aji Santoso Minta Jangan Pindah ke Malaysia

By Najmul Ula, Sabtu, 15 Januari 2022 | 16:01 WIB
Marselino Ferdinand meraih gelar Pemain Muda Terbaik Liga 1 Bulan Desember 2021.

BOLANAS.COM - Marselino Ferdinan menjadi aktor utama dalam kemenangan Persebaya atas PSM, Aji Santoso meminta jangan ke Liga Malaysia.

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, memiliki pandangan tersendiri terkait jalur terbaik bagi Marselino Ferdinan.

Marselino Ferdinan merupakan wonderkid 17 tahun yang dipromosikan Aji Santoso bersama Persebaya Surabaya di Liga 1 2021/22.

Terbaru, Marselino Ferdinan mencetak satu gol dalam kemenangan Persebaya Surabaya atas PSM Makassar, Jumat (14/1/2022).

Baca Juga: Kariernya 'Dibunuh' Dokter Gadungan dan Gagal Tampil di Piala AFF, Wonderkid PSS Akhirnya Operasi ACL

Aji Santoso sendiri sebelumnya menyatakan Marselino Ferdinan harus melanjutkan karier di luar negeri.

Hanya saja, eks pelatih timnas Indonesia U-23 itu menggarisbawahi klub tujuan Marselino harus benar-benar di atas level Indonesia.

Untuk itu, Aji "melarang" anak kesayangannya itu hijrah ke Liga Malaysia yang dinilai selevel atau tak terlalu jauh dari level Indonesia.

"Targetnya dia harus bermain di luar negeri, menurut saya jangan di Malaysia," tegas Aji dikutip dari Kompas.tv (9/1/2022).

Baca Juga: Digoda Klub Luar Negeri, PSIS Berhasil 'Paksa' Alfeandra Dewangga dan Pratama Arhan Terbang ke Bali

"(Sebaiknya) di Korea, Jepang, atau kalau memungkinkan Eropa, karena Marsel kan tercatat sebagai salah satu pemain bertalenta di dunia," terangnya.

Marselino memang masuk dalam daftar 60 pemain muda bertalenta versi majalah terkemuka Inggris, The Guardian.

Torehan Marselino di Liga 1 musim ini memang tergolong fenomenal, yakni empat gol dan lima assist dalam 14 laga.

Gol teranyar Marselino dilesakkan dengan finishing meyakinkan ke gawang Hilman Syah dalam laga kontra PSM malam tadi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BRI Liga 1 (@liga1match)

Pada momen itu, Marselino mencuri bola dari Hasim Kipuw yang lantas diambil oleh Taisei Marukawa.

Marukawa melihat posisi Marselino lebih bebas dan mengumpan pada sang wonderkid.

Marselino pun dengan percaya diri menghajar bola itu hingga tak terjangkau Hilman Syah.

Persebaya memenangi laga kontra PSM dengan skor 2-1 dan kini cuma berjarak satu poin dari puncak klasemen Liga 1.

Baca Juga: Kata Persib Soal Pemain Kabur ke Borneo FC: Bilangnya Pengen di Rumah, Besoknya Gabung Klub Baru

Usai laga, Marselino tetap merendah dengan menyebut peran para seniornya di skuat Bajul Ijo.

"Persebaya ini seniornya merangkul, baik, memberi tahu agar membumi," ujar adik Oktavianus Fernando itu (14/1/2022).

"Makanya saya memaksimalkan pertandingan dengan kerja keras," tandasnya.

Marselino Ferdinan kini telah bergabung dengan agensi internasional, Level Up Asia.

Baca Juga: PT LIB Keras Kepala Tak Mau Ubah Jam Pertandingan, Andik Vermansyah: Tidur Setelah Subuhan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P