Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lebih Besar dari Park Hang-seo, Ketua Umum PSSI Ungkap Gaji Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 19 Januari 2022 | 15:45 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo (kiri), berbicara dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

"Itu di luar apartemen, kendaraan, dan sebagainya," tutur Iriawan.

Sementara itu, Iriawan menyebut pelatih asal Korea Selatan itu hanya menerima RP 1,1 miliar per bulan.

"Kalau dia (Shin Tae-yong) Rp 1,1 miliar lah," ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Nominal ini sendiri bisa dibilang jauh lebih kecil dari apa yang diterima oleh Shin Tae-yong saat masih menangani timnas Korea Selatan tahun 2018 lalu.

Baca Juga: Terburu-buru, Persija Pecat Angelo Alessio Meski Baru Tiga Laga Diberi Skuat 'Layak Saing'

Saat itu Shin Tae-yong menerima bayaran 500 ribu dolar AS atau setara RP 7 miliar.

Gaji Shin Tae-yong saat ini juga lebih kecil dari yang diterima oleh Luis Milla saat menangani timnas Indonesia dulu.

Pelatih asal Spanyol itu diketahui menerima uang Rp 2 miliar per bulan.

Meski begitu, gaji Shin Tae-yong saat ini menjadi salah satu yang tertinggi di Asia Tenggara.

Bahkan, Shin Tae-yong mendapat gaji yang lebih besar ketimbang Park Hang-seo bersama Vietnam.

Dilansir dari media Vietnam, Tuoitrenews.vn, Park Hang-seo hanya dibayar 50 ribu dolar AS atau sekitar Rp 709 juta setiap bulannya.

Sama seperti Shin Tae-yong, Park Hang-seo juga mendapat fasilitas seperti tempat tinggal hingga mobil pribadi.

Shin Tae-yong sendiri masih terikat kontrak dengan PSSI hingga 2023 mendatang.

PSSI membuka kemungkinan untk memperpanjang kontrak Shin Tae-yong apabila timnas Indonesia bisa meraih prestasi tahun ini.

Baca Juga: Saddil Ramdani Gagal ke Eropa, Ong Kim Swee: Kami Tidak Membunuhnya, Kami Merawatnya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P