Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lini Depan Timnas Indoneisia Tumpul, 3 Striker Subur Ini Justru Luput dari Panggilan Shin Tae-yong

By Unggul Tan Ngasorake, Kamis, 20 Januari 2022 | 18:28 WIB
Striker Tira Persikabo, Dimas Drajad, melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil 27 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Bali.

Shin Tae-yong kembali mengumpulkan pemain timnas Indonesia untuk TC.

Ada 27 pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk TC di Bali.

Pada TC kali ini Shin Tae-yong melakukan sedikit perombakan dari komposisi pemain saat Piala AFF 2020 lalu.

Dari 27 pemain tersebut, ada tiga pemain yang berposisi sebagai striker murni.

Baca Juga: Catat, Ini Jadwal FIFA Matchday Timnas Indonesia Vs Timor Leste

Tiga pemain itu, yakni Dedik Setiawan, Hanis Saghara, Muhammad Rafli

Lini depan memang menjadi salah satu sektor yang paling disorot oleh Shin Tae-yong selama Piala AFF 2020.

Barisan striker timnas Indonesia masih kurang tajam dalam urusan mencetak gol.

Namun, pelatih asal Korea Selatan itu justru tak memanggil tiga striker subur Liga 1 2021-2022 saat ini.

1. Dimas Drajad

Sempat meredup, Dimas Drajad kembali menemukan ketajamannya kembali di Liga 1 2021-2022.

Bersama Tira Persikabo, Dimas Drajad telah menyarangkan tujuh gol sejauh ini.

Hingga pekan ke-20 Liga 1 2021-2022 menjadi striker lokal paling subur.

Dimas Drajad bahkan memiliki catatan lebih baik ketimbang rekan setimnya, Hanis Saghara yang dipanggil oleh Shin Tae-yong.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Baru 3 Bulan Bersama, Risto Vidakovic Resmi Angkat Kaki dari Borneo FC

Eks pilar timnas U-19 Indonesia itu tentu bisa menjadi salah satu alternatif untuk Shin Tae-yong.

Terlebih usia Dimas Drajad saat ini masih menginjak angka 25 tahun.

2. Samsul Arif

Nama Samsul Arif tentu sudah tidak asing ditelinga pecinta sepak bola Indonesia.

Meski sudah memasuki usia senja, Samsul Arif berhasil membuktikan dirinya belum habis.

Musim ini bersama Persebaya Surabaya Samsul Arif sudah mengemas enam gol.

Samsul Arif juga baru-baru ini tampil sensasional dengan mencetak hattrick ke gawang Tira Persikabo, (10/1/2022) lalu.

3. Ilija Spasojevic

Kemampuan Ilija Spasojevic dalam menjebol gawang lawan memang tak perlu diragukan lagi.

Sejauh ini Ilija Spasojevic masih tampil ganas di Liga 1 2021-2022.

Dari 20 penampilan, striker naturalisasi itu sudah mencetak 14 gol.

Pemain berusia 35 tahun itu pun saat ini masih menduduki puncak top scorer Liga 1 2021-2022.

Baca Juga: Tak Cukup Kalahkan Indonesia, Chanathip Songkrasin Ingin Thailand Keluar dari Tempurung AFF

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P