Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Dengan kecepatan saya di sisi kiri, crossing, suplai bola, dan lemparan jauh ke dalam kotak penalti," sambungnya.
Sesaat setelah pengumuman transfer tersebut, ketum PSSI Mochamad Iriawan ikut meramaikan momen bahagia itu.
Melalui Instagram pribadinya, Iwan Bule menyatakan bakal melepas keberangkatan Arhan ke Jepang.
Adapun Arhan dijadwalkan terbang ke Negeri Sakura pada Jumat (25/2/2022) mendatang.
"Hari ini saya ngobrol santai dengan Partama Arhan melalui video call mengenai kepindahan dirinya ke klub Liga Jepang," ungkap Iwan Bule (16/2/2022).
"Nantinya, saya sendiri akan melepas keberangkatan dirinya ke Jepang akhir bulan ini," imbuhnya.
Iwan Bule memang dikenal kerap membagikan momen video call dengan penggawa timnas Indonesia di berbagai kelompok umur.
Dalam situasi transfer pemain Indonesia ke luar negeri, purnawirawan polisi itu sebelumnya juga tampil dalam proses kepindahan Bagus Kahfi.
Nama terakhir sempat mengalami negosiasi alot dengan Barito Putera sebelum akhirnya direkrut FC Utrecht.
Pratama Arhan sendiri bakal melakoni laga perpisahan bersama PSIS Semarang saat menghadapi Bali United, Minggu (20/2/2022).
Bek asal Blora itu mencatatkan total tujuh penampilan bersama Mahesa Jenar di Liga 1 2021/22.
Baca Juga: Blunder Rizky Darmawan Untungkan Bali United, Ulangi Momen Error Akibat Dipaksa Main Teco di Persija