Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut Hasani, Shin Tae-yong ingin mencari pemain keturunan yang kualitasnya di atas pemain lokal.
"Dia (Shin Tae-yong) kan selalu mencari pemain kualitas di atas rata-rata pemain lokal."
"Dan kami sudah sepakat dengan pola pikir itu," kata Hasani.
Shin Tae-yong sendiri disebut sudah beberapa kali menolak sejumlah pemain.
Baca Juga: Jelang Lawan Persebaya, Eduardo Almeida Punya Kabar Buruk untuk Arema FC
Menurut Shin Tae-yong, kualitas pemain-pemain yang ditolaknya itu masih setara dengan pemain lokal.
"Kan ada orang yang menyodorkan beberapa nama," tutur Hasani.
"Dia bilang, saya (Shin Tae-yong) enggak mau disodorkan nama-nama yang kualitasnya di Indonesia banyak," sambungnya.
Shayne Pattynama sendiri saat ini berkarier di klub kasta tertinggi Liga Norwegia, Viking FK.
Pemain berusia 23 tahun itu memiliki darah keturunan Indonesia dari sang ayah yang berasal dari Semarang.
Sebelum berseragam Viking FK, Shayne Pattynama tercatat pernah membela klub kasta kedua Liga Belanda, Telstar.
Bersama Telstar, Shayne Pattynama mengemas lima gol dan assist dari 48 pertandingan.
Catatan ini terbilang cukup baik mengingat posisi Shayne Pattynama merupakan seorang bek kiri.
Baca Juga: Diprediksi Bakal Bersinar di Jepang, 2 Petinggi Tokyo Verdy Kompak Puji Pratama Arhan