Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menangi Derbi Suramadu, Persebaya Dekati Arema FC di Klasemen Liga 1

By Nungki Nugroho, Senin, 28 Februari 2022 | 22:37 WIB
Pemain Persebaya Surabaya merayakan gol yang dicetak Bruno Moreira ke gawang Madura United pada pekan ke-28 Liga 1 2021-2022.

Belum puas dengan keunggulan, Persebaya kembali menebar ancaman via tendangan Taisei Marukawa pada menit ke-9.

Namun sepakan Taisei masih bisa ditangkap oleh Hong Jeong-nam.

Kelengahan terjadi di lini pertahanan Persebaya pada menit ke-25.

Kiper Persebaya, Ernando Ari, melakukan tekel terhadap Fadilla Akbar di kotak penalti.

Baca Juga: Imbas Perang Rusia-Ukraina, Proses Naturalisasi Satu Pemain Keturunan Indonesia Ikut Terhambat

Alberto Goncalves alias Beto yang bertindak sebagai eksekutor sukses membuat gol penyeimbang.

Kedua tim terus berupaya menyusun serangan di sisa waktu babak pertama.

Hanya saja, tak satupun peluang dari kedua tim berbuah gol.

Skor imbang 1-1 menutup jalannya pertandingan babak pertama.