Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Sabah FC terancam tak bisa diperkuat tiga pemain asing di pekan perdana Liga Super Malaysia 2022, Saddil Ramdani berbekal satu gol di laga pramusim.
Saddil Ramdani bisa menjadi andalan lini depan Sabah FC pada laga pekan pertama kompetisi kasta tertinggi Malaysia musim 2022.
Sabah FC dijadwalkan menjamu Negeri Sembilan pada Liga Super Malaysia 2022 yang dimulai Jumat (4/3/2022) besok.
Laga tersebut juga akan menjadi debut kompetitif bagi Ong Kim Swee yang ditunjuk menangani Sabah FC pada akhir musim lalu.
Baca Juga: Persaingan Panas Posisi Kiper Timnas Indonesia Dimulai, 2 Darah Eropa Jadi Ancaman Pemain Lokal
Ong Kim Swee datang ke Sabah FC untuk menggantikan pelatih asal Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto.
Di tangan Kurniawan Dwi Yulianto, Saddil Ramdani terbukti menjadi preferensi serangan Sabah FC di Liga Super Malaysia musim lalu.
Saddil kerap menampilkan performa elektrik dari sayap kanan dan menampilkan gerakan trademark menusuk ke dalam.
Musim lalu, Saddil berhasil mempesona publik Sabah FC dengan torehan tiga gol dan tiga assist.
Baca Juga: Peran Penting Shin Tae-yong di Balik Keputusan Pratama Arhan Merantau ke Tokyo Verdy