Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Baik, Pemerintah Akhirnya Beri Lampu Hijau Liga 1 Dihadiri Penonton

By Unggul Tan Ngasorake, Senin, 7 Maret 2022 | 19:01 WIB
Kick-off laga pekan ketiga Liga 1 2019 antara Bali United (merah-hitam) melawan Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, 31 Mei 2019.

BOLANAS.COM - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan, memberi restu Liga 1 2021-2022 bisa kembali dihadiri penonton di stadion.

Kabar baik datang jelang pekan-pekan akhir Liga 1 2021-2022.

Pemerintah akhirnya memberi restu Liga 1 2021-2022 bisa dihadiri penonton.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Luhut Binsar Pandjaitan, Senin (7/3/2022).

Luhut Binsar Pandjaitan mengatakn bahwa pemerintah mengizinkan seluruh kegiatan olahraga di Indonesia kembali dihadiri penonton.

Baca Juga: Timnya Dibantu Hujan, Robert Alberts Sebut Kinerja Wasit Persib Vs Persiraja Terbaik di Liga 1 Musim Ini

Adapun pemerintah memberikan dua syarat untuk penonton yang ingin hadir di stadion.

Pertama, penonton harus sudah vaksinasi dosis ketiga atau booster, dan menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

"Seluruh kegiatan kompetisi olahraga dapat menerima penonton dengan syarat sudah melakukan vaksinasi booster dan menggunakan PeduliLindungi," kata Luhut dikutip dari Kompas.com, Senin (7/3/2022).

Sementara itu, syarat kedua pemerintah masih membatasi kapasitas penonton.