Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saddil Ramdani Tetap Jadi Andalan di Tengah Revolusi Sabah FC, Ong Kim Swee: Kami Butuh Waktu

By Najmul Ula, Rabu, 9 Maret 2022 | 11:54 WIB
Pelatih Sabah FC, Ong Kim Swee.

Keadaan tersebut membuat Ong Kim Swee merasa perlu menenangkan suporter yang kecewa dengan kekalahan di laga perdana.

Sabah FC memang takluk oleh Negeri Sembilan pada laga pembuka Liga Super Malaysia 2022 di kandang sendiri.

"Semua pemain masih memerlukan masa untuk serasi karena ini kali pertama mereka bermain bersama," terang Kim Swee dikutip dari Vocket FC (8/3/2022).

"Karena akan lebih banyak pertandingan yang akan kita lalui nanti," imbuhnya.

Saddil sendiri tampak tetap menjadi andalan Sabah FC untuk mengkreasi peluang dari sayap kanan.

Saddil tercatat dua kali mengkreasi peluang pada babak pertama, yakni saat membuka ruang bagi Rizal Ghazali dan Baddrol Bakhtiar.

Pada babak kedua, winger timnas Indonesia itu mengeksekusi tendangan bebas menyulitkan yang bisa ditepis kiper lawan.

Baca Juga: Sisa 5 Pekan, 11 Tim Dipastikan Gagal Juara Liga 1 2021-2022

"Jika melihat ketika menghadapi Negeri Sembilan, kami banyak mengontrol permainan dan menciptakan peluang," ujar Kim Swee.

"Tapi sayangnya tidak satu pun dapat disempurnakan menjadi gol termasuk tendangan penalti," sesalnya.

Saddil Ramdani diprediksi tetap menjadi starter dalam laga melawan Petaling Jaya City FC, Rabu (9/3/2022) malam ini.

Sabah FC diprediksi bisa memenangi laga tersebut lantaran Petaling Jaya City FC hanya diperkuat pemain lokal.

Baca Juga: Performa Top Bikin Spasojevic Berani Sindir Shin Tae-yong, Ada Bekingan Luis Milla?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P