Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Empat Pemain Persiraja Kocar-kacir Kejar Jonathan Bustos, Borneo FC Amankan Tiga Poin
Petaka menimpa Persita usai Dedy Gusmawan menjatuhkan Faris Aditama di kotak penalti pada menit ke-38.
Wasit lantas memberikan hadiah penalti untuk skuad Macan Putih.
Yousseff Ezzejjari yang bertindak sebagai eksekutor sukses membuat Persik unggul 1-0.
Skor 1-0 menutup jalannya pertandingan babak pertama.
Pada babak kedua, Persita bermain lebih agresif guna mengejar ketertinggalan.
Harrison Cardoso melakukan placing yang masih bisa diamankan kiper Persik, Dikri Yusron, pada menit ke-53.
Pada menit ke-74, sepakan Youssef Ezzejjari masih membentur tiang gawang Persita Tangerang.
Youssef Ezzejjari kembali memiliki peluang di kotak penalti Persita, namun ia lebih dulu berada dalam posisi offside.