Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Taylon Correa melepaskan umpan terobosan kepada M Toha yang segera mengembalikan bola kepada sang striker.
Pertahanan PSIS yang kosong melompong itu dengan mudah dibobol oleh tiga sentuhan Taylon Correa dan M Toha.
PSIS kemudian juga memperkecil kedudukan dengan gol yang tak kalah berkelas.
Rachmat Hidayat menerima bola liar di tepi kiri kotak penalti, menggocek bola sebentar, lantas melepas umpan silang terukur.
Umpan silang itu disambut tandukan Jonathan Cantillana yang berada di posisi sempurna untuk menjebol gawang Rendy Oscario.
Pada babak kedua, Persita sekali lagi memanfaatkan lowongnya area pertahanan PSIS untuk mendapatkan penalti.
Jandia Eka Putra menjatuhkan Taylon Correa saat berhadapan satu lawan satu.
Taylon Correa sendiri yang mengeksekusi penalti tersebut dan bisa membuat skor menjadi 3-1.
PSIS rupanya tak mau kalah dengan membalas lewat eksekusi penalti pula hanya berselang tujuh menit.