Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Bali United mendadak lemas di hadapan Persebaya dalam laga yang digelar sejam usai kegagalan Persib meraih tripoin.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) kembali gagal menciptakan atmosfer kompetitif dalam penjadwalan pekan kritis Liga 1 2021/22.
Pada pekan ke-33 Liga 1 2021/22, terdapat dua tim yang masih memiliki peluang menjadi juara, yaitu Bali United dan Persib Bandung.
Dalam dunia ideal, Bali United dan Persib Bandung bakal bertanding pada waktu kick off yang berbarengan.
Baca Juga: Pesan Pelatih Tira Persikabo untuk Shin Tae-yong: Dimas Drajad Layak Dipanggil ke Timnas Indonesia
Namun, PT LIB memilih tetap menggelar kick off dua klub tersebut dalam waktu berbeda, Jumat (25/3/2022) kemarin.
Persib Bandung lebih dulu bersua Persik Kediri di Stadion Wayan Dipta dengan kick off pukul 18.30 WIB.
Bali United baru bertanding melawan Persebaya Surabaya di Stadion Ngurah Rai pada pukul 20.45 WIB, atau setengah jam setelah laga Persib tuntas.
Apabila dua klub tersebut bermain berbarengan, publik bisa disuguhi dua tim yang sama-sama berambisi meraih kemenangan.
Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 - Persib Imbang Lawan Persik, Bali United Juara Beruntun
Sayang, pembedaan waktu kick off membuat Liga 1 2021/22 berakhir antiklimaks.
Persib gagal menaklukkan Persik Kediri setelah mengakhiri laga dengan skor 0-0.
Hasil tersebut membuat Maung Bandung dipastikan gagal mengejar perolehan poin Bali United, 68 poin berbanding 72 poin, dengan menyisakan satu laga.
Mengetahui Persib dipastikan gagal mengejar, Bali United tak lagi termotivasi meraih kemenangan.
Leonard Tupamahu dan kawan-kawan tak lagi menunjukkan militansi seperti laga sebelumnya dan terpaksa takluk 0-3 dari Persebaya.
Publik kini cuma bisa membayangkan bagaimana jadinya jika Persib dan Bali United bermain di waktu yang sama, apakah Maung Bandung akan mencetak gol kemenangan ketika mengetahui Serdadu Tridatu kalah?
Bagaimanapun, pelatih Persib Robert Alberts telah mengakui kekalahan dari Bali United dalam perburuan juara.
"Pertama, saya ucapkan selamat kepada Bali United karena mereka berhasil menjadi juara," ujar Robert usai laga (25/3/2022).
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Gol Ferdinand Sinaga Pastikan PSM Makassar Aman dari Degradasi
"Hasil imbang yang kami dapat memang memberi jalan bagi mereka untuk menjadi juara," tandasnya.
Bali United pun resmi mencaplok gelar Liga 1 kedua secara beruntun di tangan pelatih Stefano Cugurra.
Dengan hasil semalam, Liga 1 2021/22 tinggal memperebutkan kandidat degradasi pada pekan pamungkas.
Baca Juga: Kalah Telak dari Persebaya, Bali United Tetap Back to Back Juara Liga 1