Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Intervensi Shin Tae-yong, Asnawi Dipaksa Berangkat ke SEA Games Meski Belum Selesaikan Masalah di Klub

By Najmul Ula, Senin, 28 Maret 2022 | 12:23 WIB
Shin Tae-yong saat mengunjungi Shin Jae-hyuk dan Asnawi Mangkualam (26/3/2022).

BOLANAS.COM - Shin Tae-yong berniat memanggil Asnawi Mangkualam ke ajang SEA Games 2021 meski sang pemain dalam performa buruk di klub.

Pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae-yong, rupanya memiliki misi tersembunyi dengan menonton langsung laga Ansan Greeners.

Shin Tae-yong memang hadir secara langsung dalam laga Jeonnam Dragons kontra Ansan Greeners, Sabtu (26/4/2022).

Pada laga itu, Shin Tae-yong berkesempatan memantau dua "putra"-nya, yaitu Shin Jae-hyuk dan Asnawi Mangkualam.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Akhirnya Menang, Suntikan Moral Agar Tak Dicincang Korea Selatan U-19

Shin Jae-hyuk merupakan anak kandung kedua Shin Tae-yong yang menjadi starter di Ansan Greeners, lantas mencetak gol perdana di depan ayahnya.

Adapun Asnawi Mangkualam merupakan anak kesayangan Shin Tae-yong di timnas Indonesia.

Pada laga itu, Asnawi bermain sebagai pemain pengganti pada menit ke-87 dengan mengemban peran tak biasa.

Asnawi menempati posisi bek kanan di timnas Indonesia, tetapi kesulitan di posisi tersebut di level klub.

Baca Juga: Misi Juara Liga 1 Pupus, Paul Munster Isyaratkan akan Tinggalkan Bhayangkara FC di Akhir Musim