Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSIS Ekspor Pemain ke Negeri Sakura Bulan Lalu, Kini Giliran Jepang 'Kirim' Taisei Marukawa ke Semarang

By Najmul Ula, Jumat, 1 April 2022 | 16:08 WIB
Taisei Marukawa dan Carlos Fortes resmi bergabung dengan PSIS Semarang pada Jumat (1/4/2022).

BOLANAS.COM - PSIS seakan mendapat "imbalan" usai mengekspor Pratama Arhan ke Tokyo Verdy, yakni berupa kedatangan Taisei Marukawa ke Semarang.

Manajemen PSIS Semarang bagaikan melakukan transaksi ekspor-impor dengan Jepang pada bursa transfer Liga 1.

Bulan Februari 2022 silam, PSIS Semarang mau melepas wonderkid Pratama Arhan ke klub kasta kedua Liga Jepang, Tokyo Verdy.

Lantas pada Jumat (1/4/2022), PSIS Semarang berhasil mendaratkan winger Jepang yang jadi pemain terbaik Liga 1 2021/22, Taisei Marukawa.

Baca Juga: Jelang Awal Bulan Ramadhan, Pratama Arhan Bicara soal Puasa Pertama di Negeri Sakura

Kepindahan Pratama Arhan di atas terbilang menarik lantaran PSIS membiarkan sang wonderkid pergi secara gratis.

Arhan disebut tetap menerima tugas sebagai brand ambassador PSIS selama merumput di Tokyo Verdy.

Di sisi lain, PSIS juga menerima keuntungan lain dari transfer tersebut berupa kemungkinan bekerja sama dengan Tokyo Verdy.

Arhan sendiri telah berlatih bersama Tokyo Verdy sejak Rabu (23/3/2022) dan kini menunggu debut di J2 League.

Baca Juga: Sat Set Sat Set, PSIS Boyong Taisei Marukawa dan Carlos Fortes Kurang dari 24 Jam usai Liga 1 Musim Ini Kelar

Kembali ke Taisei Marukawa, PSIS bergerak "sat set sat set" hanya sehari setelah Liga 1 2021/22 kelar.

Taisei Marukawa didatangkan berbarengan dengan bintang Liga 1 lainnya asal Arema FC, Carlos Fortes.

Dengan demikian, Marukawa bisa disebut sebagai wujud hubungan saling menguntungkan antara PSIS dan Jepang.

"Kami memutuskan mengambil Marukawa dan Fortes yang kami nilai performanya luar biasa di Liga 1," ucap komisaris PSIS Junianto (1/4/2022).

"Kami datangkan, semoga bisa membawa PSIS lebih berprestasi di musim depan, apalagi kami akan main di Stadion Jatidiri," imbuhnya.

Marukawa sendiri dengan bahagia menyatakan ingin berjuang bersama deretan pemain muda di skuat Mahesa Jenar.

PSIS pada musim ini memang mengorbitkan sejumlah pemain muda seperti Arhan, Alfeandra Dewangga, hingga Eka Febri.

"Saya tentu senang bisa bergabung dengan PSIS, banyak pemain muda di sini, stadion juga bagus," tutur Marukawa.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Taisei Marukawa dan Carlos Fortes Resmi Merapat ke PSIS Semarang

"Tunggu kami bermain di musim depan, saya juga ingin juara di sini, kami akan berjuang untuk itu," tandasnya.

Marukawa kini diharapkan bisa menularkan performa sensasional bersama Persebaya Surabaya ke Stadion Jatidiri.

Musim ini, Marukawa mencatatkan 17 gol dan 10 assist, serta didapuk sebagai pemain terbaik Liga 1 2021/22.

Baca Juga: Sempat Terpuruk Hingga Digeruduk Suporter, PSS Sleman Selamat di Liga 1 Berkat 3 Penalti dalam 2 Laga Final

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P