Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Shin Tae-yong menyetujui pernyataan Park Hang-seo soal pelatih Korea Selatan di negara asing, menargetkan juara SEA Games 2021.
Shin Tae-yong "menyenggol" Park Hang-seo sebelum bertarung dalam perhelatan SEA Games 2021 bulan depan.
Shin Tae-yong sekali lagi akan berjumpa Park Hang-seo saat timnas Indonesia U-23 meladeni tuan rumah Vietnam, 6 Mei mendatang.
Timnas Indonesia U-23 berada di Grup A SEA Games 2021 bersama Vietnam, Myanmar, dan Filipina.
Shin Tae-yong dan Park Hang-seo merupakan simbol kesuksesan sekaligus rivalitas pelatih asal Korea Selatan di Asia Tenggara.
Park Hang-seo terbukti lebih dulu sanggup meraih kesuksesan bersama timnas Vietnam, yakni dengan juara Piala AFf 2018 dan medali emas SEA Games 2019.
Shin Tae-yong belakangan menyusul dan sanggup membawa timnas Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020.
Park Hang-seo dan Shin Tae-yong sudah dua kali bertemu sejak bekerja di regional yang sama.
Park Hang-seo sekali tersenyum, yakni saat Vietnam melumat Indonesia dengan skor 4-0 di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022, Juni 2021 silam.
Shin Tae-yong ganti menjadi pihak yang tersenyum saat Indonesia menahan imbang Vietnam dengan skor 0-0 di Piala AFF 2020, hasil yang membuat Garuda menjadi juara grup.
Belakangan, langkah Vietnam dan Indonesia tersebut diikuti Malaysia, yang mempekerjakan pelatih Korea Selatan lainnya, Kim Pan-gon.
Mengenai fenomena itu, Shin Tae-yong mengungkit pendapat Park Hang-seo mengenai pelatih asal Korea Selatan di negeri asing.
"Sebagai pemimpin di negara lain, saya tidak bisa melakukan apa-apa kecuali sepak bola," tutur Shin kepada Chosun (16/4/2022).
"Seperti yang Park Hang-seo katakan, setiap kata dari pelatih asing menciptakan kekuatan luar biasa," sambungnya.
Menurut Shin Tae-yong, negara-negara Asia Tenggara mempercayai pelatih Korea karena terbukti bisa membawa prestasi.
Sebaliknya, kepercayaan itu akan menurun jika ia dan kolega gagal memproduksi kesuksesan.
"Jika kami gagal memberi hasil (positif), nilai produk sebagai pelatih akan menurun," ucap Shin.
Shin Tae-yong saat ini tengah memimpin timnas Indonesia U-23 berlatih di Korea Selatan.
Di kampung halamannya itu, Marc Klok dan kawan-kawan akan menjalani dua laga uji coba melawan Pohang Steelers dan Daejeon Hana Citizen.
Baca Juga: Musim Flop dan Sempat Mengeluh Taktik Level Tinggi, Osvaldo Haay Menangi Kontrak Baru dari Persija