Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
McKenna sendiri berkaca kepada kesuksesan bek Ipswich Town, Corrie Ndaba yang dipinjamkan ke klub League Two, Salford City.
Corrie Ndaba tampil sebanyak 30 kali bersama Salford City.
McKenna pun berencana memulangkan Corrie Ndaba untuk musim depan.
"Dia adalah pemain yang bagus, saya suka datanya, banyak orang memuji apa yang dilakukannya di Salford City," kata McKenna dikutip dari TWTD, Kamis (21/4/2022).
McKenna sendiri mengaku sudah membicarakan rencananya itu dengan Elkan Baggott.
Pemain berusia 19 tahun itu pun menyambut positif rencana McKenna itu.
"Itu (dipinjamkan) adalah kemungkinan yang bagus dan sesuatu yang sudah saya bicarakan dengan Elkan secara personal," ungkap McKenna.
"Itu menjadi pilihan yang bagus untuk bek tengah muda. Bermain reguler sepanjang musim akan menjadi langkah besar dalam perkembangannya."
"Seperti yang kita lakukan kepada banyak bek muda. Luke Woolfenden menjadi salah satu contoh peminjaman yang berhasil," imbuhnya.
McKenna menilai ini adalah kesempatan emas bagi Elkan.
"Itu adalah kemungkinan yang bagus untuk Elkan, tapi perlu klub, dan lingkungan yang tepat."
"Jika kami menemukan itu maka kemungkinan Elkan akan mendapatkan pengalaman selama satu tahun penuh," pungkasnya.