Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Top Scorer Timnas Indonesia U-23 di Korea - Irfan Jaya Tertajam, Batal Dibuang Shin Tae-yong dari Skuat SEA Games?

By Najmul Ula, Rabu, 27 April 2022 | 16:35 WIB
Irfan Jaya dan Irfan Jauhari saat timnas Indonesia mengalahkan Andong Science College (21/4/2022).

Satu gol lainnya juga dicetak oleh pemain senior, Ricky Kambuaya.

Kubu Daejeon bermain dengan 10 orang setelah sang kiper dikartu merah akibat mengganjal Asnawi Mangkualam, tetapi Indonesia tak bisa menambah gol.

Garuda Muda pun harus mengakui keunggulan Daejeon Hana Citizen dengan skor akhir 2-3.

Dengan demikian, pasukan Shin Tae-yong mengakhiri tiga laga uji tanding di Korea Selatan dengan rapor satu menang dan dua kalah.

Satu-satunya kemenangan diraih saat melawan Andong Science College, sedangkan dua kekalahan didapat dari Pohang Steelers dan Daejeon Hana Citizen.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSSI (@pssi)

Dalam tiga laga tersebut, Indonesia mencatatkan enam gol memasukkan serta tujuh gol kemasukan.

Dari enam gol tersebut, hanya Irja yang bisa mencetak dua gol, sedangkan empat gol lain dilesakkan oleh empat pemain berbeda.

Poin khusus diberikan untuk Ronaldo Kwateh, yang sebelumnya mencetak dua gol bersama timnas U-19 di Korea Selatan.

Baca Juga: Rumor Transfer Liga 1 - Alumni Eropa, Persebaya Lempar Kode soal Pemain Baru

Berikut klasemen top scorer timnas Indonesia U-23 dalam tiga laga di Korea Selatan

3 gol Ronaldo Kwateh (dua gol bersama timnas U-19)

2 golIrfan Jaya

1 gol Irfan Jauhari, Muhammad Ridwan, Ricky Kambuaya

Baca Juga: Indonesia Tak Terhentikan Jika Pemain Abroad Gabung, Shin Tae-yong: Jangankan SEA Games, Level Asian Games Pun Bisa!

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P